Jumat, 22 Oktober 2021

Manajemen Marketing - Forum 4 : Segmenting, Targeting & Positioning


Untuk membangun brand awareness dan meningkatkan potensi penjualan produk makanan dan minuman, kita dapat melakukan segmenting dengan mengklasifikasi konsumen beradasarkan umur, tempat tinggal, pekerjaan, pendapatan, dan tentu saja ketertarikannya terhadap produk makanan dan minuman. Kita dapat melakukan identifikasi kebutuhan konsumen dengan melihat produk makanan atau minuman seperti apa yang mereka butuhkan dan berapa rata-rata harga produk yang biasa mereka beli.

Kemudian lakukan targeting dengan menentukan siapa saja orang yang akan membeli produk kita. Jika sebuah kelompok memiliki pendapatan besar, bukan berarti kelompok tersebut cocok menjadi target pasar kita. Oleh karena itu, kita perlu melihat kebiasaan berbelanja mereka apakah sering membeli produk makanan minuman atau tidak. Jangan sampai kita hanya menargetkan kelompok berpenghasilan besar, tapi tidak memiliki ketertarikan terhadap produk makanan atau minuman.

Setelah menentukan target pasar, lakukan positioning dengan menentukan keunggulan produk kita. Misalnya, kita menjual produk mie instan yang sudah ada di pasaran. Untuk menentukan posisi pasar, kita harus mengeluarkan produk mie instan dengan rasa berbeda dari produk mie instan lain yang sudah pernah ada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar